Shin Hua

Lanskap
2020 — 15 min — PG
Still Film Shin Hua

Sinopsis

Shin Hua, barbershop yg didirikan pada tahun 1911. Pada masa itu, Shin Hua menjadi tempat cukur paling ramai dan terkenal di Surabaya. Dari 12 orang bersaudara, hanya Freddy putra keempat yang bersedia untuk meneruskan usaha Ayahnya. Tahun demi tahun, Freddy berjuang seorang diri tanpa bantuan dari saudara-saudara kandungnya. Generasi selanjutnya pun tidak ada yang mau melanjutkan usaha cukur rambut milik Kakek mereka. Seiring tahun berganti, Shin Hua kehilangan pelanggannya, makin sepi dan kini diambang kebangkrutan. Kecintaannya kepada cukur rambut membuat Freddy masih bertahan hingga saat ini.

Jadwal

FFD 2020

Sutradara

  • Erick Sutanto

    Erick Sutanto, lahir di Surabaya pada 30 November 2000, adalah seorang mahasiswa penuh mimpi yang sekarang sedang menekuni jurusan Film di Universitas Multimedia Nusantara. Menurutnya, film merupakan media yang sangat kuat, yang dapat mengubah cara pandang dan menimbulkan beragam perasaan pada penonton. Saat ini, Erick menekuni bagiannya menjadi seorang Sutradara. Selain film, ia juga mencintai musik yang kemudian ia implementasikan ke dalam film-filmnya, untuk membawa nuansa tertentu. Visinya dalam setiap karya yang dibuat adalah bagaimana ia menyampaikan suaranya, melalui setiap pesan dan elemen – elemen yang terkandung dalam setiap adegan

Detail

Judul AsliShin Hua
Negara ProduksiIndonesia
Bahasa AsliIndonesian, Javanese
TakarirBahasa Indonesia