Areum Married

Kompetisi Panjang Internasional
2019 — 86 min — 15+
Areum Married

Sinopsis

Masuknya Areum Parkkang ke kehidupan pernikahan membuatnya mengenali hasrat terpendamnya untuk berkeluarga dengan normal. Bahkan saat berada jauh dari Korea, ia tetap dihantui budaya patriarki yang tercermin dalam sistem pernikahan. Apa sebenarnya makna dari pernikahan?

Jadwal

FFD 2020

Tim Produksi

Sutradara
  • Areum Parkkang

    Parkkang lahir pada tahun 1982 di Yeongam, Provinsi Jeolla Selatan, Korea Selatan. Saat berusia 15 tahun, ia memutar film di sebuah gereja yang mengkritik gereja, dan menandai awal karir pembuatan filmnya. Ia belajar film di Universitas Cheongju dan Sekolah Pascasarjana Komunikasi dan Seni Universitas Yonsei. Ia kemudian mengajar film di sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas sambil membuat filmnya sendiri. Film panjang pertamanya, Areum (2016), diundang ke bagian Kompetisi Penampilan Pertama di Festival Film Dokumenter International Amsterdam. Pada tahun yang sama, film ini dinominasikan sebagai salah satu dari 10 film dokumenter terbaik yang disutradarai oleh sineas perempuan yang memenuhi syarat untuk AWFJ EDA yang diberikan oleh Aliansi Jurnalis Film Perempuan. Setelah pindah ke Prancis pada tahun 2015, Parkkang mulai mempelajari video feminis di Sekolah Seni Rupa Nord-Pas de Calais sambil mengerjakan proyek-proyek yang menghubungkan studinya dengan film dokumenter pribadi. Sambil melakukan perjalanan antara Korea dan Prancis, Parkkang mengamati dengan seksama bagaimana perempuan dapat menyuarakan pemikiran mereka secara politis dalam masyarakat patriarkis sambil mengerjakan proyek film dan videonya. Areum Married (2019) adalah film dokumenter panjang keduanya.

Detail

Judul AsliParkkangareum Gyeolhonhada
Negara ProduksiSouth Korea
Bahasa AsliEnglish, French, Korean
TakarirEnglish
WarnaColor