Sinema sebagai Memorial
Ingatan? Apa itu Ingatan? Apa bedanya dengan kenangan? Apa saja yang bisa menjadi wujud ingatan atau kenangan? Bagaimana ingatan bekerja? Ingatan siapa? Mengingat apa? Mengenang apa? Kapan kita mesti selalu mengingat dan kapan saatnya kita mengenang? Kemudian bagaimana cara kita mengingat dan bagaimana cara kita mengenang?
Film-film dalam program Spektrum tahun ini menyoal berbagai pertanyaan-pertanyaan di atas melalui penggunaan berbagai pendekatan, baik yang bersifat eksperimentatif maupun yang sudah lazım dalam produksi film dokumenter.








Alih-alih kontestasi, Spektrum kali ini mencoba menghadirkan rentang keragaman nilai atas ingatan dan bagaimana cara kita mengingat. Dari yang sangat personal hingga/atau sekaligus kolektif, pun dari yang hegemonik hingga yang alternatif. Ingatan dan cara mengingat saling berdampingan; bisa jadi sama berharganya untuk kita ketahui atau kemudian kita pelajari. Ini bukan untuk menemukan jawaban secara instan, tetapi lebih pada sebagai pengingat yang dapat kita simpan sebagai bekal kritis untuk menavigasi kehidupan di masa kini dan yang akan datang.
– Wimo Ambala Bayang