Our Wisisi Music

Sinopsis
Musik telah lama menjadi pengiring kehidupan masyarakat Papua Barat, yang dalam batas tertentu dapat menjelma menjadi senjata. Setelah beberapa dekade, Wisisi hadir untuk mengisi kekosongan musik asli Papua. Melalui perpaduan antara teknologi modern dan ritual masyarakat di wilayah pegunungan tengah Papua Barat, Nikolas, Asep, dan para pemuda lainnya menyulap Wisisi menjadi sebuah persembahan musik elektronik populer dengan irama Aster yang mengguncang. Menggunakan metode distribusi mandiri, Wisisi menjadi musik kontemporer yang tak hanya digandrungi di Papua Barat, tapi juga di berbagai belahan dunia.
Jadwal
Pemutaran 1
4 Desember 2023, 19:00 WIB
Pemutaran 2
8 Desember 2023, 20:00 WIB
Sutradara
Arief Budiman
Arief Budiman adalah seorang seniman dan pembuat film. Dalam beberapa tahun terakhir, praktik artistik Arief sangat dekat dengan internet, arsip, dan memori kolektif yang berkaitan dengan tema-tema sejarah dan kekerasan yang terjadi di Indonesia. Bagi Arief, internet dan teknologi merupakan instrumen yang dapat membuka kemungkinan-kemungkinan baru dalam membaca sejarah kelam masa lalu. Melalui instrumen ini, ia menciptakan sejarah alternatif atas ketimpangan sejarah yang telah terbentuk dan narasi tandingan atas kasus-kasus kekerasan yang belum terselesaikan.
Harun Rumbarar
Harun Rumbarar adalah aktivis media, pembuat film dokumenter, dan ketua umum Papuan Voices. Harun menggunakan audiovisual sebagai alat untuk menyuarakan persoalan yang terjadi di tanah Papua. Beberapa karyanya telah ditayangkan dalam gelaran festival dan kegiatan advokasi komunitas seperti Festival Film Papua, Coconet Camping di Filipina, dan Safenet.
Bonny Lanny
Bonny Lanny adalah seorang pembuat film dan musisi berbasis di Wamena, Papua Barat. Bonny bergabung dengan komunitas pembuat film, Papuan Voices, dan membangun beberapa komunitas musik. Hingga saat ini, ia telah menghasilkan beberapa album musik yang berisi lagu-lagu pop dan tradisional Wamena.
Detail
Ulasan Terkait
Our Wisisi Music (2023): Wisisi Jatuh Tak Jauh dari Akarnya
Baca artikelKomposisi nada dan birama dalam musik dapat dengan mudah kita temukan dalam keseharian kita. Tak hanya sebagai pengiring, ia sekaligus hadir sebagai produk budaya yang mengambil peran dalam membentuk identitas…