Broken Whispers (2023): (Mencoba) Bertahan Hidup dalam Bayang Peperangan

— Ulasan Film
FFD 2023

Kita bisa berdebat panjang lebar tentang siapa korban yang paling menderita dari perang. Namun, kita pasti juga akan menyepakati bahwa perang tak meninggalkan apapun selain luka.

Broken Whispers (Amir Athar Soheili, Amir Masoud Soheili; 2023), mencoba bercerita tentang persilangan antara kehidupan dan seni yang holistik adalah sesuatu yang menjelma satu. Berawal dari seorang seniman tua yang mulai bosan dengan perjalanan keseniannya–yang juga menjadi korban perang Suriah–berusaha untuk mengais sisa seni yang masih ada dari puing reruntuhan perang. Menggunakan perumpamaan kisah-kisah dewa-dewa kuno Suriah, perjalanan sang seniman yang sekaligus guru diumpamakan seperti kisah Baal (dewa kuno warga Suriah yang disembah di banyak komunitas Timur Tengah terutama di kalangan orang Kanaan), Broken Whispers (2023) berjalan mengiringi kota Muhradah untuk mengumpulkan hela nafas seni di reruntuh kota.

Si seniman tua berkeliling kota Muhradah mengumpulkan berbagai alat musik yang rusak dan ditinggalkan. Berbekal kreativitas dan keahliannya, ia mereparasi dan menghembuskan lagi nafas kehidupan pada alat musik tersebut. Ia pun juga melukis dan menghiasi alat musik tersebut, membuatnya nampak hidup. Setelahnya, anak muridnya berkeliling kota untuk mencari musisi yang bisa menyalakan lagi denyut alat musik tersebut. Dalam perjalanannya mencari sang empu instrumen, Broken Whispers (2023) menyuguhkan kita tentang cerita-cerita lain dari penduduk kota Muhradah yang terjerembab dalam jengah dan keluh kesah bertahan hidup.

Pada akhirnya, Broken Whispers (2023) mencoba menyuguhkan usaha restorasi yang tak hanya pada bangkai alat musik, tapi juga semangat hidup yang sempat runtuh. Broken Whispers (2023) berkompetisi di kategori Kompetisi Panjang Internasional Festival Film Dokumenter 2023. (bonivasios dwi) (Vanis/Adinta)

 

Detail Film
Broken Whispers
Amir Athar Soheili, Amir Masoud Soheili | 63 Min | 2023 | Iran, Suriah | Warna & Hitam Putih | 17+

Jadwal Tayang
12.05 | Auditorium IFI-LIP | 17.00 WIB
12.07 | Bioskop Sonobudoyo | 19.00 WIB